Salah satu judul manga terkenal AKIRA akan dibuat film versi Hollywoodnya. Sebenarnya hal ini bukanlah berita baru karena sudah dari tahun bahula Hollywood, khususnya Warner Bros, ingin membuatnya namun selalu kena kendala sana sini. Rumor pembuatan film ini selalu melibatkan nama-nama besar seperti Steven Spielberg, Leonardo Di Caprio, Morgan Freeman sampai yang terakhir nama Brad Pitt disebut-sebut akan dipilih memerankan karakter utama, Kaneda. Melihat rumor-rumor di atas, bisa diprediksi bahwa film ini dipersiapkan akan menjadi proyek besar. Nah, sekarang mari kita tinggalkan rumor-rumor dan beralih ke fakta-fakta terkini. Fakta dari film Akira adalah Warner Bros sudah resmi mengangkat Albert Hughes (Book of Eli) sebagai sutradara dan Steve Kloves sebagai penulis naskahnya. Nah, nama terakhir ini yang menarik karena dia adalah penulis naskah dari semua film Harry Potter (kecuali yang kelima). Hmmm....sebuah potensi yang menjanjikan, apalagi kalau nantinya nama-nama aktor besar di atas jadi terpilih sebagai pemeran. Kita tunggu saja.