Kamis, 23 Februari 2012

Bagus Nggak: This Means War

This Means War ibarat sebuah hidangan favorit yang pasti disukai oleh banyak orang. Namun tolong diperhatikan, hidangan yang lezat belum tentu menyehatkan.


Film ini komplit. Para pemeran berkharisma, dialog yang lucu, adegan aksi yang keren, dan masih banyak hal-hal lain yang bisa membuat kita para penonton keluar gedung bioskop dengan wajah sumringah. Kalau dilihat dari sisi hiburan, film ini memang layak mendapatkan pujian. Kekuatan utama dari film arahan sutradara McG ini terletak pada para pemerannya, terutama dua aktor utama dalam diri Chris Pine dan Tom Hardy. Mereka memiliki kharisma menyenangkan yang menarik para penonton untuk menyukai mereka. Dengan berbagai ekspresi dan tindakan yang telah diatur oleh naskah yang baik, This Means War adalah relaksasi favorit saat ini.


Namun, di balik semuanya itu. Movie Pos ingin membuka sedikit sisi negatif yang ada dalam film ini. Walau sisi ini tidak populer tapi bukan berarti tidak penting. Sisi negatif film ini terletak pada pesan gaya hidup yang disampaikan pada para penonton. Ada indikasi kuat bahwa film ini ingin memamerkan gaya hidup barat yang bebas pada para penontonnya, dalam hal ini, orang timur. Di film ini, pesan-pesan seksual ada;ah hal yang lucu dan menyenangkan. Tidak apa-apa berbuat kesalahan adalah kata-kata yang diulang supaya memotivasi kita untuk menikmati hidup semau gue tanpa memikirkan konsekuensinya. Para pembaca yang baik, Movie Pos yakin bahwa Anda adlah pribadi-pribadi yang tak perlu dikuliahi untuk bagaimana seharusnya menjalani hidup. Tapi, Movie Pos memiliki beban untuk menyampaikan hal ini supaya Anda semua bisa bijaksana dalam memilah-milah mana pesan yang baik dan yang buruk untuk hidup Anda.


Kesimpulannya, This Means War adalah film yang sangat menghibur. Tapi bagi yang menontonnya harus bijak dalam menyikapi pesan-pesan negatif dalam film ini. Dan bagi orang tua, pleasejangan ajak anak-anak Anda yang masih berada di bawah umur untuk menonton film ini. (jak)

 Movie Pos Rating: 7/10 
Rating: Dewasa
(Kandungan adegan kekerasan dan sensualitas)
Untuk mengetahui jadwal nonton film ini, Anda bisa klik di sini